Sabtu, 28 Maret 2009

Wrong Allocation

Salah alokasi dana. Mungkin ini adalah salah satu dari alasan mengapa negara kita ga pernah kaya2. Salah satu dari kesalahan alokasi dana ini adalah... pesta demokrasi a.k.a. PEMILU.

Banyak partai yang menggunakan televisi sebagai sarana kampanye (yang menghabiskan ratusan juta rupiah) benar2 buang2 uang, mending digunakan untuk memberi pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat, banyak juga caleg sableng yang melakukan hal2 aneh untuk kampanye seperti ada yang cosplay, bikin2 poster aneh dll. hampir semuanya buang2 uang, kecuali beberapa caleg yang menggelar acara seperti pengobatan gratis, bagi2 sembako, dll meski dengan tujuannya sendiri, paling tidak caleg seperti ini masih memberikan sumbangan bagi masyarakat (toh kalo udah jadi caleg banyak yang bolos rapat juga LOL).

Kalo Ten Ryu gak salah, alokasi dana untuk pemilu ini lebih dari Rp. 10 Triliun!! bayangin apa yang bisa dicapai dengan duid segitu banyak: bayar utang (penting! jangan biarkan generasi berikutnya nanggung hutang!!), bikin lapangan pekerjaan (banyak yang di PHK!!) dan masih banyak lagi yang kelaparan. Apa negara kita masih punya kemampuan untuk melakukan 'pesta' seperti ini? I don't think so.

Btw, Ten Ryu agak bingung dengan banyaknya artis2 yang ikut2an jadi caleg (dan dengan cueknya saia mengatakan kalo mayoritas adalah artis2 yang sudah agak tenggelam). Apakah fenomena ini terjadi karena pikiran 'daripada ga ada kerjaan'? Ten Ryu juga kesel sama caleg2 yang mengundurkan diri gara2 keterima jadi PNS. Bener2 kacau nih negara. T_T

3 komentar:

Anonim mengatakan...

hmm..saya sih setuju2 saza klo pemilu menggunakan dana yang emank banyak sekali demi kepentingan promosi..asalkan timbal baliknya setelah pemilu bisa benar2 dirasakan..amin!

farachokolatte mengatakan...

Saya rasa caleg-caleg itu tidak lebih dari calegbrities-- ingin ikut terkenal, seperti anak kecil, teriak2 minta ditunjuk, ingin jadi pemimpin tapi tidak tahu apa-apa. shirTalks Political Fashion Company punya desain kaos yang membandingkan caleg-caleg tersebut dengan anak kecil. Lihat saja postingannya di blog saya: http://farachokolatte.multiply.com/journal

Ten Ryu mengatakan...

Johan> yah, semoga saja yang anda harapkan bisa terjadi. (yah sangat mustahil untuk sekarang ini sih... T_T)

@farachokolatte> hahaha... mungkin kenyataannya para caleg itu seperti bocah yang ingin terkenal seperti yang anda bilang. nice comment. ^^