Manusia memiliki tipe pribadi yang berbeda pada masing-masing individu, tetapi kepribadian yang kita akan bicarakan di sini agak berbeda. Kepribadian yang kita maksud di sini adalah kepribadian yang lebih memiliki 'nilai baik-buruk' yang mungkin bisa membuat manusia saling menyukai satu sama lain ataupun mungkin membenci satu sama lain. Apakah Kepribadian ini nyata ato tidak saia tidak tahu tapi yang jelas saia pernah liad kepribadian kayak gini waktu main xenogears dulu. Kepribadian ini namanya 'Id'. Untungnya Id punya kita itu gak sampe mampu jadi kepribadian kita yang lain. :)
Id. Apakah Id itu? Id adalah sebuah pribadi dalam diri manusia yang bisa dikatakan berunsur 'jahat'. Di dalam game yang saia sebutkan tadi, Id merupakan sebuah pribadi jahat dari sang karakter utama yang mengambil alih tubuh dan memiliki pribadi yang destruktif dan keras. Entah pada dasarnya Id itu 'jahat' atau tidak, yang jelas sebagian tindakan buruk manusia berasal dari id masing2. Kalo diumpamain Id itu mirip kayak emosi marah, dendam, malas, cuek, dll sehingga kalo kaga dikekang memang bisa mengakibatkan hal2 yang tidak diinginkan, berdampak buruk orang lain dan juga bagi diri sendiri. Pernah pingin nonjok orang yang kita anggep nyebelin? itu kerjaannya si Id ini. Mungkinkah Id merupakan perwujudan hasrat manusia yang terdalam dan terlarang? who knows?
Super Ego [SE]. Apakah SE itu? SE merupakan sebuah pribadi yang bertolak belakang dengan Id. SE merupakan pribadi yang mengikuti peraturan, disiplin, menyesal jika berbuat salah yah pokoknya yang bagus2 deh. Tindakan manusia dalam era beradab ini seharusnya sebagian besar dikontrol oleh SE agar kehidupan aman damai en teratur tapi kayakna banyakan yang memiliki Id dominan deh... +_+ Kalo di game Xenogears mungkin bisa digambarkan dengan karakter Fei Wong Fong yang kita pake pertama kali yang cenderung kepingin menghindari masalah en idealis meski hobi melarikan diri. Pernah ngerasa ada yang bilang 'sabar... sabar...' waktu kita udah pingin nonjok orang nyebelin itu?? itu kerjaan SE.
Ego. Apakah Ego itu? Ego merupakan pribadi terakhir yang ada dalam konteks ini. Ego merupakan 'percabangan' dalam diri manusia. Ego merupakan keinginan dan hasrat manusia apapun bentuknya. Ego yang menerima hasrat manusia akan bertanya kepada Id dan SE untuk jawaban. Ketika kita kepingin nonjok orang dan akhirnya kita nonjok dia, maka Ego berada di pihak Id sedangkan jika akhirnya kita batal nonjok, maka Ego berada di pihak SE. Simpel kan? but the problem is Ego kadang2 kaga semudah itu ngambil pihak. Pernah ngerasa kepala pusing en nyut2an waktu ada masalah dengan orang lain? itu gara2 ego yang kaga bisa milih pihak.
Well, 3 pribadi di atas adalah jawaban dari pertanyaan 'apa yang membuat manusia begitu sulit ditebak?'. And that unpredictability is the reason why humans are interesting as a subject of observation. :)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
2 komentar:
mungkinkah manusia SEnya sangat kuad shg Idnya mati? kyaaaa...just wondering?
komen lgiy.. XD~ hee hee..
hmm, tentang Id, Ego, dan Superego.. Kalo menurut apa yg Ten-chan blg, memang sih bener scara kasarnya. Tapi perlu jg diketahui kalo mental manusia TIDAK terbagi se-simple itu.
bukan berarti Id itu PASTI jahat dan Superego itu PASTI baik, spt dlm penggolongan Ten-chan ini. The complexity of Human mind is still unknown and know that this is JUST ONE of many theories of it.
yg pertama adalah Id. Id adalah personality PALING dasar yang pertama ada pada manusia pada saat kita lahir. Dari id, akan muncul cabang personality lain, yaitu Ego dan Superego.
Secara harfiahnya, Id itu adalah "true pleasure". Id adalah sesuatu yang mengatur "apa yang kita benar2 inginkan" dan sifatnya tidak mengenal moral dan cenderung egosentris. Apa yang menjadi keinginan kita akan lepas dari moral dan norma yang berlaku di sekitar kita, dan bila belum tercapai apa yang kita inginkan, id akan berusaha, bagaimanapun caranya, supaya hal itu terpenuhi. Contohnya, wkt kita masih bayi, kalo kita kepengen mainan, pasti ga bisa ditentang kan? dan kalo kita ditentang, pasti kita nangis2 setengah mati tereak2 sampe kita dikasih mainan itu. That's Id. dan contrary yg Ten-chan blg, keinginan Id itu tdk pasti smua sifatnya jahat, karena tujuan utamanya BUKAN kejahatan, tapi Kepuasan diri sendiri.
yg kedua kita bahas Superego dlu. Superego bisa diartikan sbg "Hati Nurani". Superego adalah personality yang timbul bila kita sudah lebih besar dan sudah mengenal apa itu Norma dan Moral yang berlaku. Superego akan mengatur apa yang harus kita lakukan SESUAI dengan norma dan moral yang diajarkan dan dimengerti oleh kita. dan perlu diketahui bahwa BELUM TENTU Norma dan Moral yang ditanamkan di diri kita PASTI BAIK. Seorg anak kecil yang dari kecil diajarkan bahwa membunuh itu baik untuk menyelesaikan masalah, kemungkinan besar pasti akan membunuh bila dia menghadapi masalah. Hal itu jelas TIDAK menentukan bahwa Superego PASTI baik, krn tergantung dr Norma dan Moral yang diajarkan pd kita.
Yg terakhir adalah Ego. Ego scara gampanknya, adalah "kesadaran kita". Ego adalah organizer dan executer yang akan mengatur apa yang kita lakukan dengan menjadi penengah antara Id dan Superego.
bila ada keinginan (Id), tetapi bertentangan dengan Norma (superego), in MOST cases, Superego wins. Id akan mengalami proses penekanan (Repressed) dan Ego akan menjalankan apa yang dikatakan Superego. Tetapi, kadangkala, keinginan itu sangat kuat, sehingga Id menang, dan terjadilah "Repression Failure" atau "lepas kendali" XD
Proses penekanan ini tentu tdk berlangsung selamanya, Id yang di repressed akan berusaha muncul kembali, dan terjadilah apa yang dinamakan MIMPI.
Proses ini akan dijalankan secara SADAR (krn Ego yg mengatur) dan kita ingat apa yang kita lakukan, dan tau bahwa itu salah / benar.
kalo masalah si Fei Wong Fong itu, jelas bukan ketiga hal ini, krn dia TIDAK sadar waktu melakukan hal itu, kasus dia lebih mengacu ke "Multiple personality" XD
yah, kira2 bgtu sih.. Maaf y kalo kata2 sy ada yg menyinggunk, sy tdk bermaksud spt ituu.. T.T
Posting Komentar